Majulah masuk ke dalam dunia Noni

Sebuah perjalanan hidup di pertengahan 30 tahunan...single, bahagia dan selalu mencari petualangan baru....Tinggalkan jejak anda dan ikuti jejak saya di @nonibeen

Selasa, 30 April 2013

Rumah Kosong Itu Gampang Rusak, Begitu Juga Kita

Kemarin saya dan teman saya Novi membicarakan soal harga rumah, yang namanya Ibu-Ibu kalo lagi ngobrol akhirnya malah ngomongin soal kepercayaan di masyarakat yang juga agak-agak saya yakini kebenarannya.  Rumah kalau kosong jadi cepat rusak.

Kenapa saya percaya?  Dulu waktu saya masih tinggal di kompleks, di Bontang, saya tinggal di rumah kayu. Pas di kuldesak yang terdiri dari 5 rumah.  Yang terisi cuma 3 rumah.  Selama setahun 3 rumah yang ada penghuninya tidak ada kerusakan yang cukup berarti, sedangkan 2 rumah yang kosong seringkali harus diperbaiki oleh bagian Services.

Ada lagi kasus di rumah Om saya di daerah Gandul.  Om saya sebenarnya sudah punya rumah pribadi di Kebayoran Lama, tapi karena ada jatah dari kantornya maka dia beli rumah di Gandul, dengan harapan ada keponakannya yang mau membeli.  Jadi rumah itu dibiarkan kosong.

Senin, 08 April 2013

TNI Sumber Kebanggaan Kami dan Kesedihan Kami

Sejak kecil, saya diajarkan untuk tidak menjadi tentara, karena Mama saya pernah mengalami perang saudara jaman Kahar Muzakar.  Sehingga imej tentara bukan imej yang menyenangkan karena saat itu tentara dari Jawa dengan mudahnya mengintimidasi rakyat.  Bukannya keluarga kami tidak ada yang jadi tentara, kedua ipar Bapak saya jadi tentara, kakak perempuan Mama adalah Kowal tetapi tentara bukan pilihan yang harus dicentrang dalam kehidupan kami.

Jadilah saya sama tentara gak pernah merasa takut, apalagi tinggal di Kompleks Pertamina yang gak pernah berhubungan langsung dengan tentara makanya kami biasa aja sama tentara.  Bahkan ketika tahun 98, saya termasuk yang anti sama TNI.  

Masih jelas di ingatan saya TNI-Polri menyerbu kampus saya UGM, untuk mengejar para demonstran 98.  Bahkan teman saya dipukulin dan ditendang sampai masuk RS.  Sampai akhirnya dia bisa menelpon salah seorang rekan kami yang kebetulan anak Kolenel AU, baru dia bisa dibebaskan dan masuk RS.

Saya mulai menghormati TNI setelah saya menonton film Taking Chance yang dibintangi Kevin Bacon.  Film ini cerita tentang seorang tentara Amerika yang secara sukarela mengantar jenazah seorang Prajurit yang pangkatnya jauh dibawah dia.  Selama perjalanan, dia mengurus perpindahan jenazah dari satu pesawat ke pesawat lain sampai akhirnya dia menyaksikan rakyat Amerika yang begitu menghormati prajurit tersebut, terbukti setiap jenazah dipindahkan maka semua petugas bandara akan melepaskan topi dan diam bahkan penumpang pun ikut berdiri diam.  Ketika mereka berada mobil di jenazah, tidak ada mobil yang berusaha mendahului, bahkan ikut iring-iringan sambil menyalakan lampu mobil seakan memberikan perhormatan terakhir mereka pada prajurit yang barangkali tidak pernah mereka temui sebelumnya.  Dan itu kisah nyata.

Senin, 01 April 2013

Cinta Saja Gak Cukup


Dulu rasanya hanya dengan cinta bisa mengatasi segalanya
Sekarang cinta gak buta
Cinta punya jalan menuju tujuannya
Cinta gak pernah buta
Dan cinta seharusnya gak memaksa

Cari Blog Ini